Sumber Modal Usaha – Dalam dunia bisnis resiko keuangan merupakan hal yang sangat wajar terjadi dan juga harus dihadapi. Bagi anda para pelaku usaha atau pebisnis pemula pastinya masih bertanya-tanya, bagaimana cara untuk mendapatkan sumber modal usaha selain dari modal sendiri? Dewasa ini banyak sekali sumber modal usaha eksternal yang bisa anda dapatkan seperti pinjaman bank, pinjaran online, pinjaman KUR, investor, pinjaman kredit usaha pemerintah dan lain-lain. Untuk itu pada kesempatan ini pinjamansmart.com menuliskan beberapa sumber modal usaha.
Daftar Isi
Sumber Modal Usaha Untuk Pemula
Berikut beberapa sumber modal usaha yang bisa menjadi referensi bagi anda antara lain:
1. Bootstrapping (Dana Pribadi)
Sumber yang pertama adalah berasal dari dana pribadi. Dalam artian pebisnis melakukan pembayaran seluruh pengeluaran menggunakan dana atau tabungan pribadi. Contoh modal usaha ini seperti bersumber dari warisan keluarga, menjual aset pribadi, dan lain sebagainya. Bagi pebisnis paling sedikit menyediakan 20% – 30% dari penghasilan yang dapat untuk digunakan sebagai dana darurat. Hal ini merupakan aturan tak tertulis yang kerap digunakan oleh sebagian besar pebisnis. Dana darurat tersebut nantinya akan digunakan untuk hal-hal yang bersifat mendesak.
2. Angel Investor
Secara umum angel investor merupakan perseorangan atau perusahaan yang menyediakan sumber usaha untuk para pebisnis yang membutuhkan modal perusahaan berdasarkan kesepakatan. Para pebisnis pemula menjadi bidik startup bagi angel investor dengan imbalan berupa saham kepemilikan perusahaan tersebut. Jadi angel investor ini bersedia menyediakan suntikan dana untuk mengembangkan perusahan para pebisnis baik satu kali ataupun lebih dengan maksud investasi. Berbeda dengan bisnis prospektif pada perbankan, angel investor justru berani mengambil resiko keuangan dengan investasi pada bisnis yang baru saja berjalan.
3. Pinjaman Bank
Banyak bank di Indonesia yang saat ini menawarkan berbagai kemudahan dalam peminjaman modal usaha sebagai salah satu kebijakan pemerintah dalam mensejahteraan pelaku usaha. Pinjaman usaha ini berupa kredit lunak atau yang lebih dikenal dengan sumber modal usaha dengan bunga yang ringan. Misalnya Kredit Usaha Rakyat (KUR) dan juga Kredit Tanpa Agunan (KTA). KTA memudahkan para pebisnis untuk mendapatkan sumber modal perusahaan tanpa adanya jaminan. Sedangkan KUR memiliki beberapa persyaratan yang bisa dijadikan jaminan untuk mengajukan pinjaman modal usaha.
4. CrownFunding (Penggalangan Dana)
Crownfunding dibergai negara sudah tidak menjadi hal asing lagi, bahkan ini kerap menjadi jalan dalam mendapatkan modal bagi para pelaku usaha. Sumber dana yang didaptkan yaitu melalui penggalangan dana dan biasanya menggunakan platform internet yang sudah terpercaya. Anda perlu memenangkan dukungan dari banyak orang untuk mendapatkan sumber dana dengan cara rajin melakukan kampanye yang efektif, sehingga para pengguna paltform akan membantu dengan dana seikhlasnya. Paparkan dengan jelas mengapa anda membutuhkan modal bisnis dan ajak siapa saja untuk ikutserta. Jangan lupa juga untuk terlebih dahulu menentukan dana yang realistis.
5. Perusahan Leasing
Perusahaan leasing merupakan perusahaan yang menawarkan sumber modal usaha untuk membeli aset-aset seperti ruko, mesin, peralatan, komputer dan lain-lain. Jadi leasing ini menawarkan alternatif sumber pembiayaan untuk anda. Jadi modal usaha yang ditawarkan oleh perusahaan leasing berupa sewa atau kontrak peralatan dalam kurun waktu tertentu yang sudah disepakati.
6. Kompetisi Business Plane
Kompetisi Business Plane merupakan kompetisi berhadiah yang diselenggarakan oleh suatu pihak dengan hasil yang akan diterima pemenang berupa perencanaan bisnis yang telah dibuat. Anda harus menyuguhkan ide yang sangat matang untuk dapat memenangkan kompetisi ini. Jadilah sekreatif mungkin bila perlu buatlah video dan presentasi yang menarik.
Baca Juga : Bantuan Modal Usaha Gratis Dari Pemerintah
Kesimpulan
Kesimpulannya yang bisa anda dapatkan untuk memulai suatu usaha atau juga mengembangkan bisnis anda. Selain sumber-sumber modal diatas masih banyak lagi modal usaha lain yang bisa anda coba. Bagi anda yang sudah lama menjalankan suatu bisnis, buatlah pembukuan keuangan selalu rapi agar anda bisa dengan mudah dan berhasil dalam menggandeng investor maupun melakukan pinjaman modal usaha ke bank. Jangan mudah menyerah dalam mengembangkan usaha ataupun bisnis anda. Sekian dan terimakasih, Semoga bermanfaat . .